Thursday, March 26, 2015

Es Duren Kombinasi

Jika kita bepergian untuk tamasya menuju kota lain, selain mencari tempat wisata yang unik dan wajib dikunjungi, yang tak kalah penting adalah mencari makanan khas dari daerah tersebut.

Ya, kuliner adalah sesuatu yang menarik dan wajib dilakukan saat kita rekreasi mengunjungi kota lain. Misalnya jika kita pergi ke kota Yogyakarta, maka tidak lengkap jika tidak mencoba Gudeg untuk disantap dan membeli Bakpia untuk oleh-oleh.

Atau jika kita pergi ke Jember, tidak sah jika membeli suwar-suwir sebagai buah tangan. Jika kita pergi keluar kota ke Kediri, juga tidak afdol jika kita tidak membeli stik tahu atau  tahu kuning untuk dibeli dan dibagi kepada tetangga. Jika kita pergi ke Batam maka menu wajib yang dicicipi salah satunya adalah Tomyam.

Nah, kali ini ada menu menarik yang wajib dicoba oleh kulinerwan dan kulinerwati. Yaitu Es Duren Kombinasi. Menu ini terdiri dari daging buah duren dan serutan buah kelapa muda atau degan.

Menu Es Duren Kombinasi ini dapat anda cicipi jika anda singgah ke kota Purbalingga, Jawa Tengah. 

Letaknya di jalan Tugu Bancar. Tidak jauh dari pusat kota, mungkin sekitar 4 - 5 kilometer dari alun-alun kota Purbalingga.

Harganya memang cukup lumayan, yaitu Rp 20.000 per porsi. Tidak terlalu mahal memang, dan dijamin harganya sebanding dengan kualitas rasa.

Dan hati-hati, anda akan ketagihan dan akan ingin kembali mencicipi kembali.

Tuesday, March 24, 2015

The Dark Knight dari Indonesia


Sinopsis film Batman yang dirilis tahun 2008 yaitu The Dark Knight ini tidak aku tulis secara rinci dan kronologis. Aku hanya ingin menulis plot cerita film tersebut secara garis besar.

Disebutkan bahwa kota Gotham sebenarnya adem ayem, namun di balik suasana tenteram tersebut sebenarnya banyak kejadian hitam karena perilaku korup oleh pejabat dan aparat yang disetir oleh para bos mafia, yaitu diantaranya adalah Sal Maroni, Gambol dan The Chechen.

Bos mafia-mafia tersebut sebenarnya sudah akan musnah karena hanya tinggal menunggu waktu saja akan dihabisi oleh Harvey Dent, sebagai Jaksa yang bersih dan lurus serta dilumat oleh Batman, yang diperankan dengan baik oleh Christian Bale.

Namun ditengah rusuh antara penegak hukum sebagai sisi kebaikan melawan mafia dan penjahat sebagai sisi dari kejahatan, muncullah sosok yang tidak jelas memihak siapa. Dia adalah Joker, yang diperankan sangat apik oleh Heath Ledger.

Heath Ledger aku nilai sangat berhasil memerankan sosok Joker yang seharusnya, yaitu sosok Joker yang gila, kejam, sadis, psikopat dan maniak. Berikut adalah salah satu quote atau dialog yang menggambarkan sosok Joker yang hanya ingin menimbulkan chaos.

The Joker: If you're good at something, never do it for free.
Batman: Then why do you want to kill me?  The Joker: [giggling] I don't, I don't want to kill you! What would I do without you? Go back to ripping off mob dealers? No, no, NO! No. You... you... complete me.
Alfred Pennyworth: Well, because he thought it was good sport. Because some men aren't looking for anything logical, like money. They can't be bought, bullied, reasoned, or negotiated with. Some men just want to watch the world burn.
The Joker: Introduce a little anarchy. Upset the established order, and everything becomes chaos. I'm an agent of chaos. Oh, and you know the thing about chaos? It's fair!
The Joker: Why so serious?

Lalu bagaimana Christopher Nolan dapat membuat film ini menjadi sangat bagus dan terasa nyata di dunia ini?

Aku rasa kejadian seperti film The Dark Knight sudah dapat kita temui di dunia nyata. Kita lihat saja di Jakarta, ada pendapat bahwa perilaku pejabat dan aparat menjadi rahasia umum bahwa mereka melakukan tindak korupsi secara terselubung.

Namun tidak ada yang mem-blow up atau tidak ada yang berani membongkarnya.

Oleh karena itu perlu adanya sosok penegak hukum yang lurus dan pemberani layaknya Harvey Dent, yang membongkar kasus korupsi tanpa kenal takut namun santun sesuai prosedur hukum. Sosok seperti Harvey Dent ini mungkin kita bisa temukan pada ketua KPK sekarang yaitu Abraham Samad dan ketua KPK sebelumnya yaitu Antasari Ashar.

Atau mungkin juga perlu adanya sosok yang lantang dan keras seperti Batman, yang juga mempunyai tujuan mulia, yaitu membumihanguskan korupsi dengan segala cara. Sosok ini mungkin mirip dengan Ahok.

Dan di tengah kisruh antara kebaikan dan kejahatan, maka kemudian muncul sosok "penengah" yang hanya ingin melihat dunia ini chaos, yaitu Joker. Lalu siapa sosok Joker tersebut di Indonesia atau di Jakarta?


http://www.imdb.com/title/tt0468569/quotes
http://en.wikipedia.org/wiki/The_Dark_Knight_(film)

Tuesday, March 17, 2015

Salah vs Jahat


"Dalam menegakan keadilan, petugas harus cari orang jahat, bukan orang salah. Kalau cari kesalahan semua orang punya kesalahan. Jadi kita sepakat kriminalisasi harus distop" kata Jimly Asshiddiqie.

Sungguh sangat sederhana penjelasan dari Jimly Asshiddiqie sebagai Juru bicara Tim 9, sehingga dapat dimengerti dan dipahami oleh orang awam seperti kita dalam bersikap menanggapi kisruh yang terjadi di dunia politik dan hukum di Indonesia.

Khususnya yang terjadi di kalangan elit bangsa Indonesia yang sedang bertikai, sehingga kita harapkan para petinggi negeri ini segera menyelesaikan hal-hal sepele dan kembali memeras otak mereka agar segera berfokus untuk menyelesaikan problematika bangsa yang lebih besar agar rakyat bisa bahagia dan sejahtera, yaitu problem seperti harga yang mulai merangkak naik.

Lalu apa sebenarnya perbedaan salah dan jahat? Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) yang dikutip dari website resminya, dijelaskan bahwa salah dan jahat mempunyai arti sebagai berikut:

salah /sa·lah/ a 1 tidak benar; tidak betul: ia membetulkan hitungannya yg --; 2 keliru; khilaf: ia -- menafsirkan ayat itu; 3 menyimpang dr yg seharusnya: mereka -- jalan; 4 luput; tidak mengenai sasaran; gagal: dua kali tembakannya -- dan baru yg ketigalah ia berhasil; 5 cela; cacat: meskipun sudah tua, tidak ada -- nya jika engkau mau belajar lagi; 6 kekeliruan: bukan -- ku jika ia tidak menepati janjinya;
jahat /ja·hat/ a sangat jelek, buruk; sangat tidak baik (tt kelakuan, tabiat, perbuatan): orang itu -- hatinya, suka sekali menghina orang yg tidak mampu;

Memang benar adanya bahwa manusia adalah tempatnya salah dan lupa, untuk itu kita sebagai manusia harus saling mengingatkan dan rangka memperbaiki kesalahan agar tidak terulang kembali. Seperti sewaktu kita sekolah kita masuk sebagai pribadi yang tidak tahu, lalu kita diberi tahu. Setelah kita diberi tahu oleh guru kita, namun kita masih sering salah, untuk itu kita diberi tahu kesalahan. Dan begitu seterusnya selama proses pembelajaran.

Namun berbeda dengan jahat. Perbuatan jahat adalah tindakan salah yang tercela menjurus ke arah kriminal dan cenderung merugikan orang lain.


Jadi kita harus ingat bahwa kehidupan di dunia ini hanyalah ujian semata, yang sangat singkat bahkan diibaratkan seperti hanya berhenti sebentar untuk minum, saking singkatnya, dan kehidupan yang panjang, kekal dan hakiki sebenarnya ada di akhirat nanti. Jadi hidup ini merupakan jembatan dari dunia sebelumnya menuju dunia akhirat nanti.

Terakhir kita harus ingat bahwa berbuat jahat pasti adalah perbuatan salah, tapi berbuat salah belum tentu merupakan perbuatan jahat.


Sumber :
http://kbbi.web.id/salah
http://kbbi.web.id/jahat
http://nasional.kompas.com/read/2015/03/10/17522091/Jimly.Penegak.Hukum.Harus.Cari.Orang.Jahat.Bukan.Orang.Salah

Monday, March 16, 2015

Makanan Anti Dingin

Sebelum membaca artikel ini aku pikir semua makanan dapat disimpan dengan baik dan benar jika dimasukkan ke dalam kulkas atau lemari pendingin.

Ternyata salah.

Tidak semua makanan dapat disimpan dalam kulkas, atau tidak semua makanan akan tersimpan baik jika diletakkan ke dalam lemari pendingin. Artinya makanan tersebut dapat menjadi layu dan memburuk kualitasnya.

Makanan yang dimaksud adalah :

1. Tomat
2. Daun Kemangi
3. Kentang, Ubi
4. Bawang Merah, Bawang Putih, Bawang Bombay
5. Roti


Akibat yang ditimbulkan jika makanan atau bahan makanan diatas disimpan dalam kulkas adalah:
- Lebih mudah berjamur.
- Menjadi lebih keras.
- Menjadi lebih lembek dan kering.
- Menjadi layu, tidak segar.
- Mengalami perubahan rasa.
- Aroma hilang karena menyerap semua aroma makanan lain yang disimpan di dalam kulkas.


Sumber :
http://www.klikdokter.com/healthnewstopics/tips-hidup-sehat/jangan-taruh-roti-di-dalam-kulkas/beberapa-bahan-makanan-yang-tidak-boleh-disimpan-di-dalam-kulkas-adalah/1

Thursday, March 12, 2015

Membuat e-FIN untuk e-FILLING

Pengalamanku dengan kantor pajak 2 tahun terakhir ini sebanyak 2 kali. Yang pertama adalah saat aku kehilangan kartu NPWP, padahal aku memerlukan kartu tersebut untuk mengurus pembelian atau kredit rumah.

Dan yang kedua, saat harus mengurus sendiri SPT Tahunan, biasanya aku menitipkan ke perwakilan kantor, tapi dikarenakan telat, terpaksa aku harus mengantar sendiri laporan ke kantor Pajak.


Hari ini aku juga kembali harus berurusan dengan kantor Pajak, kali ini aku hendak membuat nomor e-FIN agar saat pelaporan SPT Tahunan bisa simple dengan menggunakan e-FILLING.

Pukul 14.30, aku ijin dari kantor untuk pergi ke kantor Pajak.

Pukul 15.00, aku sampai di kantor Pajak. Aku lapor ke security, lalu setelah mengambil nomor antrian aku diberi formulir untuk diisi. Nomor antrian yang aku terima adalah nomor 937, sedangkan sekarang sudah nomor 932, artinya aku cuman menunggu 4 orang.


Aku isi formulir tersebut tidak sampai 1 menit, karena memang sangat simple. Lalu aku menunggu di ruang tunggu sambil menonton TV yang telah disediakan.

Pukul 15.20, akhirnya nomor 937 dipanggil, artinya ini adalah giliranku. Aku maju ke loket 6 yang ditunjuk. Aku serahkan nomor antrianku dan formulir yang sudah aku isi. Kemudian oleh petugas kantor Pajak diinput di komputer.

Pukul 15.22, selesai. Aku mendapatkan 1 lembar printout yang berisi sederet angka yang merupakan e-FIN. Cepat, dan pelayanannya memang cukup memuaskan.

Ini merupakan pengalamanku 3x kali mengurus di kantor pajak, yang semuanya memuaskan. Pertahankan. Good Job.

Eits, tapi jangan lupa, sekedar mengingatkan yang aku sadur dari artikel di kompas.com, bahwa terdapat denda dan sanksi mengenai keterlambatan atau kealpaan atau juga kesalahan dalam mengisi laporan SPT Tahunan.

Berikut adalah kutipan dari artikel tersebut :

Sanksi bagi wajib pajak yang terlambat melapor, seperti diatur dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2007 tentang Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan (UU KUP). 

Untuk orang pribadi (OP) yang terlambat menyampaikan SPT, sanksi administrasinya Rp 100.000.
Untuk badan hukum yang terlambat melaporkan SPT pajak tahunan akan dikenakan sanksi sebesar Rp 1.000.000. 

Sementara itu, wajib pajak yang tidak melaporkan SPT pajak tahunan karena alpa atau lalai tidak menyampaikan SPT, atau menyampaikan SPT tetapi dengan isi tidak benar atau tidak lengkap, tidak dikenai sanksi pidana apabila perbuatan tersebut baru pertama kali dilakukan, sesuai dengan Pasal 13A Undang-Undang Ketentuan Umum dan Tata Cata Perpajakan (UU KUP). 

Akan tetapi, wajib pajak wajib melunasi pajak terutang beserta sanksi kenaikan 200 persen. 

Selanjutnya, sesuai Pasal 38 UU KUP, apabila wajib pajak alpa atau lalai tidak menyampaikan SPT, atau menyampaikan SPT tetapi dengan isi tidak benar, dan ini merupakan laporan setelah kali pertama atau untuk kali kedua dan seterusnya, maka mereka akan dikenakan sanksi pidana denda paling sedikit satu kali dan paling banyak dua kali jumlah pajak terutang. 

Atau pidana kurungan paling singkat tiga bulan, dan paling lama satu tahun.


Sumber :
http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2015/03/12/0616002/Ini.Sanksi.jika.Telat.Laporkan.SPT.Pajak.Tahunan?utm_campaign=popread&utm_medium=bp&utm_source=bisniskeuangan

Tuesday, March 10, 2015

Pilihan dan Konsekuensi

KEHIDUPAN itu adalah PILIHAN, dan setiap pilihan selalu ada KONSEKUENSI



Kaca spion adalah cermin yang digunakan di kendaraan untuk melihat keadaan lalu lintas yang ada di belakang yang berfungsi saat mundur dan berbelok dan pindah lajur lalu lintas.

Begitu pula dengan kehidupan. Kita sebagai manusia setiap individu pasti mempunyai sejarah masing-masing. Sejarah kehidupan manusia merupakan rekaman perjalanan hidup seseorang yang sangat berguna sebagai bahan instropeksi jika orang tersebut hendak berpikir ulang dan hendak memutuskan mundur, berbelok atau berpindah dalam kehidupannya di masa depan.

Namun kita tidak boleh terlalu lama dalam memandang sejarah masa lalu kita. Sama juga kita juga tidak boleh terlalu lama dalam melihat kaca spion saat berkendara. Karena ada hal yang jauh lebih penting yaitu melihat kaca depan.

Karena sebenarnya hidup itu sederhana, kamu membuat keputusan dan jangan menyesal. Selama hidup kita pasti akan selalu dihadapkan kepada kondisi dimana kita harus memilih dan membuat keputusan. Life is simple, you make choices and you don't look back.

Dan sebenarnya dalam KEHIDUPAN itu adalah PILIHAN, dan setiap pilihan selalu ada KONSEKUENSI.

Thursday, March 5, 2015

Karantina Karena Cacar Air

Penyakit cacar sebenarnya merupakan penyakit yang sudah tidak asing bagi keluargaku. Riwayat kesehatan menyebutkan bahwa Ibuku pernah mengalami sakit cacar. Istriku pernah kena cacar saat usia 12 tahun.

Sedangkan aku sendiri terkena penyakit cacar saat usia 24 tahun. Atau tepatnya umur 25 tahun kurang sekian hari. Sehingga ada beberapa teman yang menjenguk sekaligus memberi kado ulang tahun.

Dan parahnya 10 hari kemudian aku melangsungkan acara pernikahan. Sehingga perlu make over yang profesional agar bekas cacar di wajah tidak terlihat.


Setelah 8 tahun kemudian, penyakit cacar melanda anakku yang kedua. Dikarenakan 1 minggu lagi anakku yang pertama akan menghadapi UTS (Ujian Tengah Semester) kelas 1 SD. Sehingga mau tidak mau aku terpaksa mengkarantina anakku yang terkena cacar ke rumah neneknya di Surabaya.

Karena penyakit cacar yang notabene disebabkan oleh virus tentunya mudah sekali menular. Dilangsir dari parenting.co.id, berikut adalah cara penyebaran penyakit cacar air diantaranya dari :
  1. Lepuhan dari bekas bintik cacar air
  2. Air liur penderita

Dan masih dari parenting.co.id berikut adalah cara mencegah penyakit cacar air
  1. Pastikan selalu mencuci tangan 
  2. Jangan sampai bertukar gelas atau piranti
  3. Pantaulah agar langsung membuang tisu bekas pakai. 
  4. Jangan biarkan anak tidur sekamar dengan seseorang yang tidak kebal tubuhnya.
  5. Minimalkan jumlah ‘ruang udara’ (pengontrolan infeksi).

Lalu bagaimana cara pengobatan jika anda telah terpapar oleh virus cacar air? Dari laman situs liputan6.com, disebutkan bahwa bagi Anda yang mengalami cacar air namun masih berada pada kondisi yang sehat, Anda mungkin tidak memerlukan perawatan medis. Cukup dengan minum antihistamin untuk mengurangi rasa gatal.

Namun, beberapa orang juga perlu melakukan pengobatan untuk mengatasi penyakit ini. Bila Anda termasuk dalam kelompok yang berisiko tinggi akan penyakit ini, dokter akan memberikan obat antivirus, seperti asiklovir (Zovirax) atau obat lain yang disebut dengan istilah kekebalan globulin intravenous (IGIV). Obat antivirus tersebut bisa memperpendek masa sakit Anda

Tapi dokter yang memeriksa anakku punya pendekatan yang lain, beliau bilang cacar air yang melanda anak-anak umumnya tidak perlu dikhawatirkan karena efeknya tidak akan terlalu membahayakan dibandingkan jika diderita oleh orang dewasa. Pak Arya, nama dokter tersebut, mengatakan bahwa kita tidak akan terlalu fokus pada penyembuhan penyakit cacar air, untuk itu dalam resep obat tidak diberi antivirus. Tapi dokter menyarankan agar lebih fokus pada pencegahan agar luka yang timbul tidak memberkas, sehingga obat yang diberikan hanyalah Vitamin sebagai penguat kekebalan tubuh, salep untuk mempercepat pengeringan bintik-bintik dan sabun antiseptic.

Selain itu, dokter Arya menyarankan agar anak harus dijaga kebersihannya. Anak harus tetap mandi 2 x setiap hari dengan air bersih atau dapat ditambahkan dengan desinfeksi pada air mandinya. Dan menyuruh agar kuku anakku harus dipotong selain sebisa mungkin dijaga agar anak tidak menggaruk, dan jikapun digaruk maka diharapkan vesikel-vesikel tersebut agar tidak meninggalkan bekas.

Dan berkat vaksinasi untuk penyakit cacar air yang sudah diberikan sebelumnya sehingga meski tidak berhasil mencegah anak agar tidak terinfeksi penyakit cacar air, tapi setidak-tidaknya gejalanya menjadi sangat ringan, itu terlihat anakku tidak didahului dengan demam dan keluhan lainnya.

Sumber
http://www.parenting.co.id/article/balita/cegah.penularan.cacar.air/001/003/776
http://health.liputan6.com/read/640616/cacar-air-penyakit-ringan-yang-tidak-bisa-diremehkan
http://www.tempo.co/infosehat/info/read/2014/03/28/248566599/Cacar-Air-Agar-Tak-Lebih-Parah
http://www.anaksehat.org/artikel-kesehatan-anak/artikel-kesehatan-anak-1.html

Wednesday, March 4, 2015

Gantung Sepatu Futsal


Mungkin sekarang adalah saat yang tepat untuk mempertimbangkan "gantung" sepatu futsal. Yaitu setelah bulan akhir Desember tahun 2014 cedera lutut. Disusul bulan Januari 2015 cedera hamstring dan bulan Februari 2015 dua-duanya kambuh.

Memang benar sih, ada peluang cedera-cedera tersebut dapat sembuh, tapi tidak ada jaminan akan kambuh kembali dan bahkan mungkin lebih parah, mengingat faktor usia. Kapten Bayer Leverkusen, Simon Rolfes, yang juga pensiun usia 33 tahun memberikan pernyataan yang patut direnungkan.

"Tidak, saya tidak akan mengatakan itu (pensiun karena cedera). Saya masih bugar. Tapi saya tidak ingin menghabiskan hari-hari saya hingga sakit"

Terdapat beberapa nama tenar pemain sepakbola yang pensiun dini sebelum usia 33 tahun yang diakibatkan cedera yang berkepanjangan, yaitu Just Fontaine, Sebastian Deisler, Marco van Basten, Willy Sagnol, Ledley King, Roberto di Matteo, Marek Jankulovski dan Michael Owen.

Dan juga terdapat nama lain yang juga pensiun dini meski bukan dikarenakan cedera yaitu Eric Cantona dan Carlos Roa.

By the way, sekarang bukan permasalahan lanjut futsal atau tidak, tapi untuk kebutuhan kebugaran dan kesehatan, maka olahraga apa yang cocok?


Masto van Basten


Sumber :
http://www.ggintersport.com/premier-league-all-news/pensiun-di-usia-33-tahun-simon-rolfes-bukan-karena-cedera/
http://bola.viva.co.id/news/read/536199-7-pemain-top-yang-pensiun-dini-dari-sepakbola
http://fath91.blogspot.com/2012/08/7-pemain-sepakbola-yang-pensiun-karena.html

Related Posts