Wednesday, March 29, 2023

Belajar untuk Nilai atau untuk Ilmu?

Podcast Close The Door di channel YouTube Deddy Corbuzier pada bulan puasa ini mengadakan acara LogIn yang mempertemukan Habib Ja'far serta Onadio Leonardo. Rencananya acara ini tayang menemani masyarakat selama bulan puasa.

Tujuan utama acara ini tidak bermaksud memaksakan keinginan seseorang, namun hanya sekedar mengedukasi, mengingatkan dan mengajak secara baik, bukan memaksa dengan tetap saling menghargai kepercayaan masing-masing.

Hari ini tanggal 28 Maret 2023 merupakan episode ke-6. Ada pembicaraan yang menarik di menit ke 10.45, mari kita saksikan


sks, sistem kebut semalam, belajar hanya karena besok ujian, dan itu bukan hanya lemah tapi juga buruk

lemah karena tidak maksimal ujiannya karena kita hanya mengandalkan hafalan tadi malam saja 

kemudian yang kedua adalah kita akan lupa setelah ujian itu selesai, karena kita hanya menghafal untuk ujian, sehingga kita belajar bukan karena menuntut ilmu karena mau ujian saja

padahal harusnya kita belajar karena menuntut ilmu

banyak orang yang hanya belajar karena mencari gelar dan ijazah, bukan mencari ilmu dan kemajuan, sehingga targetnya hanya gelar dan ijazah 

ini menjadi bencana di dunia pendidikan 

begitu halnya dengan ibadah

No comments:

Post a Comment

Related Posts