Wednesday, October 26, 2016

Doctor Strange


Stephen Vincent Strange adalah seorang dokter ahli bedah syaraf yang sangat cerdas, yang pintar namun sombong, namun sifatnya sangat egois dan selalu memikirkan tentang kekayaan dan karirnya. 

Hidup Stephen Vincent Strange mendadak berubah drastis. Sebuah kecelakaan mobil membuat kemampuan tangannya menjadi sangat terbatas. Cacat pada tangannya membuat karirnya sebagai dokter bedah berakhir lantaran tangannya yang selalu gemetar saat melakukan operasi. Dokter Strange pun mencari berbagai macam cara agar tangannya dapat kembali pulih.

Bertekad untuk menyembuhkan kondisinya, ia pun berpetualang mencari obat untuk memulihkan tangannya. Perjalanan ke Nepal mempertemukan sang Doctor Strange dengan penyihir bernama The Ancient One, yang kemudian mengangkat Strange menjadi murid, dengan tujuan menjadikan ia sebagai pelindung alam manusia. 

Setelah berguru di Himalaya, Doctor Strange menjadi ahli ilmu sihir yang luar biasa. Selain memiliki beberapa matra yang dapat melakukan hal yang mustahil, Dr. Strange juga memiliki jubah yang dapat membuat dirinya terbang.

Kali ini Doctor Strange harus mengesampingkan egonya, dan menggunakan segala kemampuannya untuk menjadi perantara antara dimensi manusia dan dimensi lain.

Keahlian sihir yang dimiliki Doctor Strange dalam film ini bersumber dari para makhluk magis Agamotto yang “meminjamkan” kekuatan dan kemampuan mereka kepada Strange untuk melakukan berbagai mantera sihir. Eye of Agamotto yang berfungsi untuk menangkal sihir gelap.

Kekuatan Doctor Strange yang lain adalah menciptakan kumpulan cahaya yang bisa ia gunakan sebagai perisai maupun senjata. Menariknya lagi, Doctor Strange mampu menciptakan portal untuk berteleportasi ke tempat yang dia mau.

Musuh Doctor Strange dalam film ini adalah Dormammu. Dormammu adalah makhluk magis yang dikenal sebagai musuh paling berbahaya yang menguasai dimensi gelap dimana di dimensinya itu tidak ada waktu.

Untuk melawan musuhnya, Doctor Strange dibantu oleh murid Ancient One yaitu Mordo.

Dalam komik, Baron Mordo adalah mantan murid Ancient One yang berkhianat. Mordo mempunyai kekuatan hampir mirip dengan Doctor Strange, namun ia lebih memfokuskan pada proyeksi astral dan hypnosis serta sering mempraktekkan ilmu gelap.

Sumber :
http://marvelogy.blogspot.co.id/2014/11/stephen-vincent-strange-doctor-strange.html 
http://cinemags.id/tentang-doctor-strange/

No comments:

Post a Comment

Related Posts