Thursday, October 6, 2022

Inferiority Complex

Inferiority complex atau kompleks inferioritas adalah kondisi psikis yang timbul karena rasa ketidakcukupan dan insecure yang berasal dari kekurangan fisik atau psikologis aktual maupun yang dibayangkan.

Dampak dari inferiority complex dapat mengganggu mulai dari menghambat produktivitas dan kualitas kerja karyawan hingga menguras energi dan burnout. Perasaan ini dapat mengakibatkan ekspresi seperti sikap takut-takut dan malu, hingga kompensasi berlebihan dari persaingan dan agresi.

Inferiority complex muncul karena beberapa hal, yaitu diantaranya :

  1. Pengalaman masa kecil, misalnya sering dibandingkan dengan kakak atau adik dan terus mendengar komentar negatif dari seseorang tentang dirinya bisa muncul sikap rendah diri.
  2. Faktor kesehatan mental, mereka yang mengalami depresi akan semakin rentan untuk merasa rendah diri.
  3. Kondisi fisik, tinggi, berat badan, cara berbicara, penglihatan, bentuk wajah, serta kekuatan seseorang jadi faktor yang sering dibandingkan hingga seseorang merasa kurang dari orang lain.
  4. Kesenjangan sosial, mereka yang memiliki status ekonomi lemah cenderung hadir dengan inferiority complex karena merasa tidak setara dengan orang-orang yang lebih beruntung.
  5. Persepsi di kalangan masyarakat, kebudayaan masyarakat membuat pandangan-pandangan yang kadang membuat seseorang menjadi kalah dari orang lain sehingga dianggap tidak pantas atau dianggap lebih rendah.


Sumber :

https://glints.com/id/lowongan/inferiority-complex/#.Yz63nXZBzIU

https://www.sehatq.com/artikel/inferiority-complex-adalah-rasa-rendah-diri-pada-seseorang-ketahui-penyebabnya

No comments:

Post a Comment

Related Posts