“Whatever we possess becomes of double value when we have the opportunity of sharing it with others"
Saturday, October 24, 2015
Knock Knock
Dalam film Knock Knock anda tidak akan menemukan ketangguhan peran Keanu Reeves seperti saat membintangi film Speed. Juga tidak ditemukan Keanu Reeves yang keren seperti dalam film Matrix ataupun penampilan cerdas Keanu Reeves seperti pada film Devil Advocate.
Dalam film Knock Knock, Keanu Reeves berperan sebagai Evan Webber yang merupakan family man seperti kebanyakan manusia yang mempunyai kehidupan sempurna, dengan karier sebagai seorang arsitek, punya istri cantik dan sukses, dua anak pintar, dan punya rumah besar menakjubkan di California.
Namun film Knock Knock merupakan film dengan jenis thriller. Dimana ketegangan dimulai pada saat malam hari saat Hari Ayah (Father's Day), Keanu Reeves harus tinggal sendirian dan bekerja di rumah karena cedera, sedangkan istri dan anak-anaknya pergi berlibur ke pantai.
Malam hari saat hujan turun terdengar ketukan (knock, knock) pintu di rumahnya oleh 2 gadis muda yang diperankan oleh Ana De Armas dan Lorenza Izzo sebagai Genesis dan Bel. Mereka berdua kehujanan, basah kuyup dan kedinginan.
45 menit awal sambil menunggu taxi uber, Evan masih mampu menjadi suami serta ayah yang setia, namun rayuan manis 2 wanita asing akhirnya mengubah 180 derajat kehidupan Evan. Bukan hanya menjadi mimpi buruk dan menghancurkan kehidupan Evan, tapi juga beresiko pada kematian bagi Evan.
Sumber:
http://www.wowkeren.com/film/knock_knock/#sthash.pXFDbIqX.dpuf
http://sinopsisfilem21.blogspot.co.id/2015/09/knock-knock-2015.html
http://www.loveheaven07.com/2015/05/knock-knock-2015-movie-sinopsis-keanu-reeves-lorenza-izzo-ana-de-armas.html
Labels:
Cinema-cinema
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Related Posts
-
Color Vocabulary Jenis-jenis warna jika sudah dipadu menjadi campuran warna primer (primary color), yakni merah, biru, dan kuning maka ...
-
Sebagai warisan dunia tembok yang terkenal di dunia bukan hanya Great Wall of China atau Tembok Raksasa Cina / Tiongkok, tapi masih ada beb...
-
Sekali lagi, terpana dan terpaku oleh Pandji Pragiwaksono. Sebelumnya di tahun 2021 terpana 5 Menit dan 5 CM oleh Pandji, yang isinya kura...
-
Menulis esai bukan sekadar merangkai kata, melainkan menyusun pikiran secara sistematis agar pesan yang ingin disampaikan dapat dipahami dan...
-
“If you can’t explain it to a six year old, you don’t understand it well enough.”-Albert Einstein Apa yang dikatakan oleh Albert Einstein ...

No comments:
Post a Comment