Wednesday, September 9, 2020

Sehat itu Bukan Tujuan, Tapi Syarat


“Sehat adalah bersahabat dengan pertemanan hati, sakit adalah bersahabat dengan perlawanan hati.” - Ade Rai

Pelaksanaan protokol kesehatan seharusnya bukan sekedar sebatas upaya proteksi dari luar semata, lebih utama proteksi harus ditingkatkan dengan turut mengubah pola perilaku ke arah yang lebih sehat atau ‘proteksi dari dalam’.

Toxicity, seperti virus atau bakteri mempunyai sifat oportunis. Virus akan mengambil kesempatan dari tuan rumah yang ramah kepada virus sebagai tamu. Namun ketika pola hidup sehat diterapkan, maka kita akan menjadi tuan rumah yang buruk untuk virus.

"Sibuk menganalisa kegelapan tapi berharap mendapatkan penerangan. sibuk menganalisa kekalahan tapi berharap mendapatkan kemenangan. sibuk menganlisa kesakitan tapi berharap mendapatkan kesehatan bukanlah hal yang bijaksana." -Ade Rai

Proteksi dari dalam ialah dengan mengubah pola perilaku kita, itulah sesungguhnya yang disebut New Normal. Kita harus aware dengan pola perilaku kita sendiri.

Orang yang bijaksana belajar dari kesalahan orang lain, itu mudah dan murah. Orang yang pintar belajar dari kesalahannya sendiri, itu mahal, jadi dia harus pernah jatuh dulu baru dia belajar. 

“Daripada memuja muji kehebatan sebuah kesakitan, kenapa tidak fokus memuja muji kehebatan sebuah badan,” Ade Rai

Kita harus ‘take ownership’ atas kesehatan kita, nasib kesehatan kita itu di tangan kita sendiri. Kesehatan ialah tanggung jawab pribadi karena terlalu sibuk menyalahkan orang lain yang tidak menaati protokol kesehatan. 

Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, penyakit tidak menular mengalami lonjakan yang cukup signifikan dari data Riskesdas 2013.

Prevalensi kanker meningkat dari 1,4% menjadi 1,8%, pengidap stroke dari 7% menjadi 10,9%, penyakit ginjal kronik naik dari 2% jadi 3,8%. Adapun, angka hipertensi meningkat menjadi 34,1% dari angka 25,8% dan diabetes naik menjadi 8,5% dari angka 6,9%.

Oleh karena itu kita perlu terus melakukan kegiatan dan ajakan kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan serta kebugaran tubuh. Kampanye kesehatan perlu terus digalakkan, baik oleh pemerintah, maupun komunitas dan masyarakat.

Sehat adalah kemampuan kita menciptakan kesenangan pada organ tubuh kita. Sehat itu bukan tujuan, tapi syarat,” Ade Rai


Sumber :

https://youtu.be/Rw_U6j2eErs

https://mediaindonesia.com/read/detail/345197-ade-rai-proteksi-dari-dalam

https://lifestyle.bisnis.com/read/20190224/106/892690/ade-rai-peduli-kesehatan-perlu-ditingkatkan

https://republika.co.id/berita/senggang/blitz/qggr786724000/trending-di-twitter-ade-rai-ungkap-penyebab-umur-pendek

https://fixindonesia.pikiran-rakyat.com/viral/pr-36732677/buka-suara-tentang-covid-di-podcast-deddy-corbuzier-ade-rai-sehat-adalah-bersahabat-dengan-hati?page=2

https://pngtree.com/freebackground/sport-geometric-running-run-advertising-background_1014157.html

No comments:

Post a Comment

Related Posts